9 Cara Percepat Kinerja dari Smartphone Anda

Smartphone semakin mudah digunakan. Kemudahan ini membuat orang semakin banyak mengutak-atik smartphone mereka yang tanpa disadari justru memperlambat kinerjanya.

Kemudahan tersebut juga dibarengi dengan makin banyaknya fitur dan aplikasi dismartphone. Namun, umumnya pengguna tidak menyadari batas kemampuan maksimal smartphone mereka, dan terus memenuhinya dengan aplikasi yang justru memperlambat kinerjanya.
Dari aplikasi tersebut juga sering muncul masalah, seperti virus dan lainnya. Gangguan semacam ini otomatis akan membuat smartphone menjadi lebih lambat dari kemampuan aslinya.

1. Update firmware

Tiap produsen umumnya menyediakan satu kali update firmware dari tiap produksmartphone. Update ini akan memperbaiki beberapa lag, bug dan masalah lainnya yang mungkin tidak disadari Anda.

Memperbarui firmware akan memastikansmartphone Anda berada dalam performa terbaiknya.

2. Instal ulang (factory reset)

Factory reset adalah menginstal ulangsmartphone dan mengembalikan segala sesuatunya seperti kondisi sebelumnya, atau seperti kondisi baru.

Ini adalah pilihan yang dimungkinkan jika tidak ada data sensitif yang penting dismartphone Anda. Namun Anda bisa melakukan back-up terlebih dahulu untuk memastikan data-data tersebut tetap tersimpan aman.

3. Perhatikan kapasitas memori internal

Kapasitas rendah di memori internal mungkin menjadi alasan utama mengapa smartphoneAnda menjadi lambat.

Biasakan menyimpan media seperti gambar, file mp3, video, aplikasi dan lainnya di memori eksternal, biasanya SD Card, jika memang dimungkinkan.

4. Pilih aplikasi dan antivirus terbaik
Pilih dan pasang aplikasi serta antivirus terbaik di smartphone Anda. Jangan pernah menginstal aplikasi dari pengembang yang tidak jelas, karena bisa saja berisi malware.

Instal jenis aplikasi yang berguna untuksmartphone seperti task killer, start up manager, cache cleaner, dan lainnya.

Biasakan selalu menghapus aplikasi yang dirasa jarang dipakai atau sudah tidak dibutuhkan lagi, dan hanya gunakan cukup satu antivirus saja.

5. Restart smartphone
Ini adalah cara yang paling mudah dan cepat untuk mempercepat kinerjanya. Ketika kinerjasmartphone berada pada titik maksimal dan menjadi semakin lambat, restart adalah cara termudah untuk 'menyegarkan' smartphoneAnda.

6. Jangan gunakan wallpaper animasi
Wallpaper animasi memang membuatsmartphone Anda terlihat keren, namun ini sedikit banyak akan berpengaruh pada proses kinerjanya dan juga daya tahan baterai.

7. Hapus pesan dan email
Malas menghapus pesan dan email nampaknya menjadi penyakit utama dari pengguna ponsel. Padahal, penuhnya pesan dan email merupakan salah satu faktor utama dari lambatnya kinerja smartphone.

8. Tutup aplikasi dan fungsi yang tidak digunakan

Kita seringkali membuka sejumlah aplikasi dan fungsi smartphone secara bersamaan, dan membiarkannya terbuka terus menerus. Hal ini bisa memenuhi proses memori Anda dan memperlambat serta mengganggu kinerjasmartphone secara keseluruhan.
Inilah gunanya fungsi task manager dan juga aplikasi seperti task killer.

9. Lakukan Rooting atau Jailbreaking
Rooting dan Jailbreaking akan membebaskan Anda menggunakansmartphone Anda dengan aplikasi yang lebih mumpuni, mengkustom ROM, prosesor yang bisa di overclock, dan lainnya.

Meskipun prosesnya cukup berisiko, namun Anda akan mendapat banyak manfaat lebih dari smartphone Anda dengan melakukannya.

Kekurangannya adalah potensi batalnya garansi dari smartphone. Namun hal ini bisa diantisipasi dengan kembali melakukan unroot. [mor]

Komentar

Postingan Populer